Selasa, 05 Oktober 2010

MENANGGAPI HARGA EMAS YANG MELAMBUNG TINGGI...

Harga emas saat ini dipasaran hampir menembus angka Rp.390.000,-/Gram atau hampir $.1350 (1349.80)/TroyOns.

Sebagai pelaku pasar dan pengamat market, hal ini biasa terjadi. Namun record kenaikan ini harus kita waspadai secara ekstra. Kalau kita menengok di tahun 2006-2007 dimana GBP/USD dari 1.7184 yang diprediksi akan turun ternyata bisa naik hingga menembus record 2.1161, namun setelah itu 2 tahun kemudian (2009) turun derastis hingga level 1.3498.

Dikhawatirkan kenaikan harga emas yang melonjak setiap hari ini bukanlah perdagangan yang sehat, namun justru beberapa pelaku pasar akan memanfaatkan moment seperti ini dan harga emas akan turun hingga dibawah 1000 (987) ditahun berikutnya (2011). Hal ini bisa dilandaskan karena recovery dari era krisi global (2008-2009) ini hanya berlangsung singkat (kurang dari satu tahun).

Saya sebagai pengamat market memprediksikan bahwa tahun 2011 harga emas akan mengalami penurunan yang significant hingga menembus level dibawah $.1000/TroyOns. Hal ini dikarenakan sudah nampaknya OVER BOUGHT SIGNAL yang bisa dilihat di level 1158.70 next target.

Secara scenario, harga emas bisa mencapat 1353.40 pada bulan september 2010, dan akan naik pada level 1378.40 pada oktober 2010, namun jika market terus memburu SAVE HAVEN ASSET, maka harga emas akan naik hingga level 1580.60 pada akhir desember 2010. Setelah itu wapadai bulan kedua tahun 2011 yang akan menunggu sejumlah data peting yang akan dilekuarkan oleh amerika mengenai evaluasi market global sepanjang tahun 2010. Dibulan inilah sya melihat akan adanya koreksi besar terhadap harga emas dunia (LOCO)